Pembentukan TP-PKK Desa Makam Periode 2019-2025, untuk hari ini dibentuk kepengurusan yang baru, dari pengurus PKK yang lama telah diserahkan (SERTIJAB) pada hari sabtu, 23 Maret 2019.
Ketua TP-PKK periode 2013 – 2019 Ibu H. Sri Rejeki Handayani, Amd.Keb yang diserahkan kepada Ibu Murniati Siswo Edi Karyono.
Dalam kepengurusan baru mudah-mudahan dapat menggerakan Ibu-ibu yang ada di Desa Makam menjadi Ibu-ibu yang produktif, bisa menjembatani ibu-ibu dalam hal peningkatan ekonomi keluarga, sehingga keluarga di Desa Makam menjadi keluarga yang sejahtera.
Dalam kepengurusan TP-PKK Desa Makam dibagi menjadi :
1. POKJA 1 Membidangi P4, Gotong royong
2. POKJA 2 Membidangi Pendidikan, Keterampilan dan Koperasi
3. POKJA 3 Membidangi Tata Laksana Pangan, Sandang dan Perumahan
4. POKJA 4 Membidangi Kesehatan dan Kelestarian Hidup